Tapi Tidak Juga

Dalam perjalanan gila yang akhirnya tak terkendali ini, akan ada banyak hal yang terjadi. Aku akan melalui hal-hal yang tak kusangka, yang mungkin tidak pernah kulihat bahkan di mimpi terbaik atau terburukku. Kau akan melewati banyak hal yang kau harapkan, atau begitu kau hindari. Hal-hal gila yang kita kira tak mungkin, atau kemungkinan yang ternyata tidak begitu buruk.

Lalu beberapa hal menempa, jauh lebih sulit dari yang kita kira, dan perlahan kita bukan lagi diri yang sama. Bisakah kau menjadi kenyamanan itu? Kehangatan yang mengerti.

Bisa kujelaskan jika kau butuh, mengapa kau harus pergi jika tak berkenan menyelami bersamaku. Walau penjelasan adalah satu alasan mengapa kau justru lebih baik pergi—karena jika tanpa penjelasan kau tak menemukan, maka kau telah selalu kehilangan. Aku akan ambil resiko itu, sampai kau sendiri yang berkesimpulan bahwa tidak ada penjelasan yang kau inginkan. Aku tidak pernah meminta—bahkan ketika itulah satu-satunya pilihan yang terasa masuk akal. Kau menentukan, seolah memang tidak ada lagi yang tersisa, seperti segala kemungkinan adalah yang terburuk.

Leave a comment